BIZNET CONNECTING INDONESIA




Selamat datang di Otak Inside,kali ini saya akan bercerita sedikit tentang pengalaman saya waktu kunjungan industri. Sebagai anak IT saya juga baru tahu apa itu Biznet? Setelah melakukan kunjungan industri ke Biznet langsung. Biznet adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang telekomunikasi dan internet. Biznet sendiri baru launching di Solo Mei 2015, karena itu masih awam ditelinga kita. Biznet yang notabene perusahaan IT melayani internet, Tv kabel, tempat penyimpanan data,dll. Biznet sendiri ingin menghubungkan jaringan antara satu komplek kantor, antar komplek kantor, bahkan samai luar negeri. Biznet pun mempunyai tempat penyimpanan data di Cimanggis yang lokasinya sangat  asri dan go green dengan komplek yang luas dan dilengkapi teknologi yang canggih.

         Untuk lokasi dari Biznet berada di kompleks Ruko Center Point Purwosari Solo. Dan di area kantor Biznet costumer disediakan wifii gratis tanpa password dengan kecepatan sampai 8Mbps 24jam nonstop. Tak hayal kantor Biznet pun banyak dikunjungi costumer yang akan menjadi member Biznet sekaligus berhospot ria. Biznet pun memberi solusi  dengan 200ribu +PPN dapat menikmati internet sampai dengan 30Mbps untuk area solo dan sekitarnya. Dan info lebih lanjutnya bisa dating ke Biznet Solo akan melayani sepenuh hati yang merupakan salah satu motto Biznet.

       Dalam Penyaluran data ke konsumen Biznet menggunakan kabel dengan bahan baku tembaga dan Fiber optic. Untuk kabel Fiber optic di Biznet 1kabel berisi 4 kabel yang berisi 12kabel Optik. Dalam kunjungan ke Biznet saya sangat kagum dengan Alat Splincer yang berguna untuk menyambung kabel fiber optic dengan lasser. Mungkin itu salah satu dari alat maintenance yang dimiliki oleh Biznet. Dalam penyaluran data pun saya kagum dengan Biznet yang mampu menanamkan kabel sampai ke Singapura. Bisnet dalam penyaluran datanya menanamkan kabel nya di dalam tanah dan di laut bekerjasama dengan pihak ketiga agar data samapai ke kostumer.
         
         Pendiri Biznet memiliki visi yang hampir sama dengan pemilik kaskus dan google yang hampir 90% karyawannya diisi anak muda yang berkompeten. Untuk itu dalam ekspansinya Biznet membuka peluang kerja kepada anak muda dengan pendidikan min. D3 atau S1 untuk bergabung dalam Biznet. Untuk info bisa langsung dating ke Biznet solo Center Point. Mungkin hanya ini yang bisa saya tulis dikarenakan keterbatasan pengetahuan saya, dan apabila ada salah dalam penulisan artikel ini saya mohon maaf sebesar-besarnya. Yang terakhir saya ucapkan terima kasih yang telah memberi pengetahuan tentang Biznet dan jaringan kepada saya dan teman-teman dari Politeknik Indonusa Surakarta. Untuk kedepannya semoga Biznet tambah Maju dan sukses.

Nah.. ini dia beberapa jepretan sebagai oleh-oleh :

 
   
Bila agan agan pgn tau saya , saya didepan no 2 dibelakang temen ane yang baju kotak. Kalau berminat silahkan save saja.. gratis tanpa biaya .. :D :D

Cukup sekian cerita saya kali ini, sebagai pengalaman agan agan sekalian boleh main.. siapa tahu bisa ketemu ane.. tapi yang cewek aja .. :D hahaha.. Terima kasih sudah berkunjung..
 

Share on Google Plus

About otakinside.blogspot.com

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar: